JKLPK Jatim Hadiri Pelantikan Pengurus KKI Surabaya

JKLPK Regional Jawa Timur menghadiri acara pelantikan Dewan Pengurus Cabang Komunitas Kain & Kebaya Indonesia Kota Surabaya (KKI DPC Surabaya) pada Kamis, 1 Juni 2023, di Balai Pemuda, Surabaya.

Komunitas Kain & Kebaya Indonesia merupakan lembaga yang didirikan dengan tujuan untuk memberdayakan wanita di usia produktif baik dalam hal budaya dan busana dalam kompetensinya masing – masing.

Selain memberdayakan wanita, Komunitas Kain Kebaya Indonesia ini juga memberikan konsultasi kepada setiap perempuan dan anak yang mengalami kekerasan baik di dalam keluarga dan juga yang di lakukan oleh orang – orang yang tidak bertanggung jawab.

Dalam pelaksanaan Konsultasi Nasional XIV JKLPK di Lawang, KKI DPC Surabaya juga turut berperan sebagai pendukung acara dan membuka booth di Expo JKLPK.

KKI DPC Surabaya akan dipimpin oleh Ibu Renny Arijani yang akan mengemban tugas sebagai ketua sampai tahun 2027.

Follow me!